INFORMASIMU.COM, JAKARTA – BNN Kota Jakarta Utara menyelenggarakan kegiatan Donor Darah yang dilaksanakan di Ruang Aula kantornya, Kamis (23/06).
Ini dilakukan Dalam rangka memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2022 yang jatuh pada 26 juni nanti.

Aksi sosial kali ini diikuti langsung oleh kepala BNN Kota Jakarta Utara AKBP Bambang Yudistira, Sub Koordinator Rehabilitasi BNN Kota Jakarta Utara dr. Novianti Purnamasari beserta staf, ketua PMI Jakarta Utara Rizal beserta jajaran, perwakilan dari Sudin Kesehatan Jakarta Utara, PT Wellnes Mitra Solusi, Ketua LSM Anti Narkoba.
Terlihat kepala BNN Kota Jakarta Utara AKBP Bambang Yudistira juga ikut mendonorkan darahnya.
Ia mengungkapkan alasannya mendonorkan darahnya adalah selain untuk menjaga kesehatan, juga sebagai rasa peduli terhadap masyarakat yakni membantu melalui donor darah.
Bambang menyebut kalau dirinya rutin melakukan donor darah, namun tidak dalam waktu dekat.
“Tahun sebelumnya, pernah sempat donor darah juga bersama PMI, namun untuk tahun ini baru sekarang donor darahnya,” ucap dia.
Pada Kegiatan donor darah ini Bambang mengatakan ada sebanyak 62 pendonor dari berbagai elemen masyarakat yang hadir.
“Ini dibuka untuk umum, kali ini di ikuti oleh 62 orang pendonor. Aksi yang bertajuk solidaritas sesama sekaligus kesehatan ini akan dilakukan rutin tidak hanya dalam rangka memperingati HANI 2022 saja,” kata Bambang.
Pun untuk 50 orang pendaftar pertama kata Bambang, akan diberikan paket sembako. Ia berharap dari adanya kegiatan ini dapat membantu sesama melalui donor darah. (Erlita)
Komentar tentang post